04/09/2007

Berkunjung ke Orang Indo

Ba’da maghrib Amin mengajak Huda berkunjung ke rumah seseorang yang tinggal di sebuah apartemen yang letaknya tidak jauh dari masjid. Kata Amin, “Kita akan ke rumah Tholhah. Kaw khun Indo. Dia orang Indonesia.”

Tholhah ternyata type orang yang sangat senang dikunjungi. Meskipun belum tahu banyak kosa kata Thai, dia terus berusaha untuk menyambung setiap obrolan.

Yang menakjubkan Amin bukan makanan khas Indonesia, yang dibuat istrinya, tetapi Tholhah telah menata ruangannya dengan hijab sedemikian rupa, sehingga tetamu lelaki tidak terhalang untuk sekedar duduk di dalam apartemennya yang tidak berapa besar.

Hampir selalu muncul kegembiraan pada setiap kali Huda berkunjung kepada tetangganya. Kunjungan ke tempat Tholhah juga membuat hatinya senang. Huda membenarkan info dari Rasulullah SAW bahwa selain mendapat rezeki instan, silaturrahim juga memanjangkan umur.

Subhanallah

Tidak ada komentar:

Doa Jodoh

Alhamdulillah. Nabi Musa (as) berdoa, "Robbi innii limaa anzalta ilayya min khairin faqier." Artinya: Ya Tuhanku, sesungguhny...